Setelah diperkenalkan pertama kali di ajang Google I/O 2019 pada bulan Mei lalu, Incognito mode atau mode penyamaran akhirnya resmi diluncurkan untuk Maps.
Incognito mode atau mode penyamaran adalah sebuah fitur yang berguna untuk mengontrol data atau privasi seorang pengguna sehingga aktivitasnya tidak terlacak atau terekam ketika menggunakan sebuah aplikasi, yang dalam hal ini adalah Maps.
Ketika Anda mengaktifkan Incognito di Maps, aktivitas Anda selama menggunakan aplikasi Maps, seperti kata pencarian, tempat-tempat yang dicari, petunjuk arah, dan informasi tempat-tempat yang dikunjungi tidak akan terekam di Maps dan tidak akan digunakan untuk membuat data personalisasi baru ke profil Maps Anda.
Mirip dengan fitur Incognito di aplikasi browser di perangkat Anda yang tidak akan merekam kata-kata pencarian dan situs web yang Anda kunjungi, Anda bisa menggunakan Incognito di Maps ketika Anda tidak ingin aktivitas yang berkaitan dengan tempat atau lokasi di Maps tersimpan di akun Google Anda.
Incognito akan mem-pause sementara semua aktivitas lokasi Anda. Semua aktivitas yang berhubungan dengan lokasi akan tetap tercatat oleh Google walaupun dalam mode Incognito, tentu saja, tetapi tidak akan dikaitkan dengan akun Google Anda. Tidak akan ada notifikasi rekomendasi tempat yang harus Anda kunjungi hanya karena Anda telah mengunjungi sebuah tempat yang mirip beberapa hari lalu, atau notifikasi “Know this place” untuk menjawab pertanyaan seputar tempat yang pernah Anda datangi, dan hal-hal yang agak mengganggu lainnya.
Untuk mengaktifkan mode Incognito, Anda bisa memunculkan menunya dengan men-tap ikon atau foto profil Anda di kanan atas, kemudian pilih “Turn on Incognito mode”. Maps kemudian akan dimuat ulang dengan versi “private” yang ditandai dengan adanya label “Incognito mode is on” di bawah status bar dan adanya ikon kacamata dan topi khas Incognito. Untuk menonaktifkannya, lakukan hal yang sama yaitu men-tap ikon profil (ikon Incognito) di kanan atas dan pilih “Turn off Incognito mode”.
Apakah Incognito ini sama dengan ketika kita mematikan layanan lokasi dan Location History? Tidak sama. Walaupun keduanya bisa mencapai tujuan yang sama, yaitu menghilangkan jejak, tetapi Incognito berbeda dengan menonaktifkan Location service atau Location History. Incognito hanya berlaku untuk aplikasi Maps saja dan cocoknya untuk digunakan sementara saja, sedangkan fitur Location History lebih bersifat global. Menonaktifkan Location History bisa berdampak pada fitur-fitur Google lain yang memanfaatkan fitur lokasi yang mungkin masih Anda butuhkan.