Aplikasi Themes (MIUI) dianggap berbahaya oleh Play Protect

Hari ini muncul peringatan yang tidak biasa di perangkat saya (POCO/MIUI). Google Play Protect memberitahukan bahwa ada sebuah aplikasi berbahaya yang terdeteksi di perangkat saya. Saya kaget karena ini baru pertama kalinya ada peringatan seperti ini di perangkat saya. Saya dengan cepat membuka notifikasinya dan memeriksa aplikasi apakah yang dimaksud Google Play Protect sebagai aplikasi berbahaya. Ternyata aplikasinya adalah aplikasi Themes.

Themes - Disable harmful app

Saya heran, kok ada masalah dengan Themes? Themes kan sudah ada dari dulu, tapi kenapa baru sekarang ada peringatannya? Selain itu saya juga jarang men-download tema dari Themes dan cuma pakai tema bawaan, tapi kenapa dianggap berbahaya ya?

Tentang aplikasi Themes

Aplikasi Themes adalah aplikasi bawaan di perangkat-perangkat MIUI (Xiaomi/POCO). Sesuai dengan namanya, Themes memungkinkan pengguna untuk mengubah tampilan antarmuka perangkat sesuai dengan keinginan pengguna. Mulai dari ikon, font, lock screen, nada dering, wallpaper, dan elemen-elemen lainnya bisa diubah di aplikasi Themes ini.

Selain sebuah aplikasi standar yang bisa diakses dari ikon tersendiri dari home screen, Themes juga merupakan sebuah aplikasi sistem yang fungsinya terintegrasi langsung di menu pengaturan perangkat. Misalnya, ada menu Wallpaper dan Themes di halaman pengaturan yang fungsinya untuk mengubah wallpaper dan mengubah tema perangkat, namun meskipun diakses dari menu pengaturan sebenarnya dua fitur tersebut adalah menu yang terhubung langsung dengan aplikasi Themes. Oleh karena itu aplikasi Themes ini adalah aplikasi yang tampak sebagai aplikasi normal tetapi fungsinya dapat mengubah sistem.

Pesan peringatan Google Play Protect

Google Play Protect mendeteksi Themes sebagai aplikasi berbahaya dengan memberikan keterangan seperti ini:

This app tries to bypass Android’s security protections

Terjemahannya kira-kira bermakna bahwa aplikasi Themes telah mencoba mem-bypass atau melewati perlindungan keamanan Android. Berdasarkan halaman dokumentasi Google, aktivitas seperti itu masuk dalam kategori “Elevated privilege abuse” yang berarti aplikasi Themes telah mencoba untuk “naik kelas”, alias mencoba meningkatkan kemampuannya yang awalnya normal menjadi lebih tinggi (misalnya dari normal/standar ke admin, atau dari user ke root).

Code that compromises the integrity of the system by breaking the app sandbox, gaining elevated privileges, or changing or disabling access to core security-related functions.

Nah, gaining elevated privileges atau meningkatkan hak akses sebenarnya normal untuk aplikasi-aplikasi root, karena aktivitas rooting itu sendiri dilakukan dengan izin penggunanya sendiri. Tetapi untuk aplikasi standar yang mencoba mendapatkan hak akses yang lebih tinggi dari normal pastinya akan dianggap berbahaya, dan memang wajar kalau dianggap berbahaya.

Dengan alasan seperti itu Google Play Protect memunculkan pesan peringatan tersebut. Dan solusi yang diberikan Google Play Protect untuk mengatasi masalah di atas adalah dengan menonaktifkan aplikasi Themes. Kenapa cuma dinonaktifkan? Kenapa bukan hapus? Alasannya karena Themes adalah aplikasi sistem yang tidak bisa dihapus. Normalnya, Google Play Protect akan menyuruh menghapus aplikasinya atau bahkan langsung menghapus aplikasi yang dianggap berbahaya tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, tetapi karena Themes tidak bisa dihapus dan tidak punya tombol hapus, maka solusi yang ada hanya Disable, atau dinonaktifkan.

Jangan disable/nonaktifkan Themes

Bagi Anda yang mungkin juga baru pertama kali melihat peringatan aplikasi berbahaya di atas mungkin akan langsung mengikuti saran Google Play Protect dengan men-disable aplikasi Themes karena panik. Tapi… bagi Anda yang belum sempat atau belum melakukan apa-apa saran saya adalah jangan menonaktifkan Themes.

Seperti yang saya jelaskan di atas, Themes adalah aplikasi sistem yang berhubungan dengan tema, wallpaper, dan fungsi-fungsi lain yang berhubungan dengan tampilan atau antarmuka perangkat Anda.

Menonaktifkan Themes bisa berdampak langsung pada beberapa fungsi atau fitur MIUI. Salah satu efeknya adalah Anda tidak bisa lagi membuka menu Theme dan Wallpaper di pengaturan karena dua menu tersebut bergantung pada aplikasi Themes. Anda juga tidak bisa mengaktifkan kembali aplikasi Themes seperti aplikasi lain yang asalnya dari Play Store karena Themes adalah aplikasi sistem MIUI yang ikonnya langsung menghilang dari home screen ketika dinonaktifkan.

Solusi bagi yang terlanjur disable/nonaktifkan Themes

Kalau Anda sudah terlanjur men-disable Themes dan baru merasakan dampaknya, jangan panik dulu. Perangkat Anda masih bisa digunakan, cuma tema dan wallpaper-nya saja yang bermasalah. Anda masih bisa menormalkannya dengan mengembalikan pengaturan aplikasinya ke awal.

Cara me-reset pengaturan aplikasi MIUI:

  1. Buka Settings.
  2. Buka menu Apps > Manage apps.
  3. Tap menu yang ada di kanan atas (titik tiga), kemudian pilih Reset app preferences.
  4. Restart perangkat Anda.

Setelah melakukan reset app preferences maka Themes akan dikembalikan atau diaktifkan kembali di perangkat Anda. Anda sudah bisa menggunakannya kembali dan melakukan hal-hal yang berhubungan dengan tema dan wallpaper.

Bagaimana selanjutnya?

Kembali ke pertanyaan awal, kenapa baru sekarang muncul peringatan bahwa Themes adalah aplikasi yang berbahaya? Ya memang sih fungsi aplikasinya termasuk ke dalam kategori Elevated privilege abuse, tapi aplikasi Themes memang fungsinya sudah seperti itu, fungsinya memang bisa mengubah seluruh (penampilan) sistem. Masalahnya, fungsi itu sudah ada dari dulu dan tidak ada masalah. Kenapa peringatannya baru muncul sekarang?

Dugaan saya ada dua kemungkinan, yaitu:

  • Ada perubahan di kode atau struktur di aplikasi Themes (atau pembaruannya) yang dianggap tidak normal oleh Google Play Protect dan men-trigger munculnya peringatan bahaya.
  • Ada perubahan di Google Play Protect yang baru mendefinisikan ulang aktivitas dan kemampuan Themes sebagai aplikasi yang berbahaya.

Yang jelas, saya tidak akan menonaktifkan aplikasi Themes karena fungsinya masih saya butuhkan. Saya juga tidak akan menonaktifkan Google Play Protect hanya untuk menghilangkan pesan peringatan “Your device is at risk“.

Saya harap Xiaomi atau tim MIUI akan segera membereskan masalah ini dengan meluncurkan pembaruan aplikasi Themes agar tidak lagi terdeteksi sebagai aplikasi berbahaya. Masa sih aplikasi sistem terdeteksi sebagai aplikasi berbahaya, masa sih aplikasi sistem disamakan dengan virus dan malware. Atau, bisa juga perubahan datang dari Google sendiri, misalnya dengan membuat perubahan di Google Play Protect agar ada whitelist atau pengecualian untuk Themes (dan aplikasi sistem lainnya). Kita tunggu saja nanti.